AnakBola – Asal Girang FC mengalami kekalahan 2-3 dari Beringin FC pada laga bertajuk Fun Game, Minggu (10/10). Jalannya pertandingan antara kedua kesebelasan sejatinya berimbang. Namun skuat beringin tampil lebih efektif dalam memanfaatkan peluang gol.
Bertujuan menjalin silaturahmi dan menjaga kebugaran, pertemuan Asal Girang dan Beringin dihelat di lapangan SSB Pelita Jaya, Sawangan, Depok. (RED)