Barrel FC Kalahkan Klub Liga 3 di Laga Ujicoba

anakbola.netBarrel FC memberikan kejutan saat mengalahkan Batak United dalam laga ujicoba, Senin (30/8) sore. Berstatus sebagai tuan rumah, tim besutan Ilham Akbari menyudahi perlawanan klub Liga 3 zona Sumatera Utara tersebut dengan skor 3-0.

Bermain di kandang sendiri, Lapangan Pagar Jati Patumbak, kabupaten Deli Serdang, keperkasaan Barrel FC membuat tim tamu kesulitan mencetak gol.  Lewat permainan cepat dengan kombinasi passing dan umpan akurat, penggawa Barrel mengurung pertahanan lawan. Tiga gol berhasil disarangkan ke gawang Batak United melalui aksi gemilang Ihsan, Deva, dan Sukma (Komeng). (RED)

Exit mobile version