Berita

Didominasi Pemain Muda, Bhirawa FC Menang 3-2 di Kandang Persega Lumajang

anakbola.net Bhirawa FC meraih kemenangan dramatis dalam duel persahabatan melawan Persega Lumajang. Menurunkan pemain-pemain muda, tim asuhan coach Hanafi mampu mengungguli tuan rumah dengan skor akhir 3-2.

Bermain di lapangan Lapangan Tegalrejo, Tempursari, kabupaten Lumajang, Minggu (14/2) sore, Persega sempat mendominasi jalannya pertandingan. Bhirawa yang menerapkan formasi menyerang 4-3-3 hanya mengandalkan serangan balik ( counter attack). Karena rapatnya pertahanan kedua kesebelasan, skor kacamata (0-0) masih bertahan hingga babak pertama berakhir.

Di babak kedua, Hanafi melakukan penyegaran dengan menarik keluar Yoga, Johan, dan Prasetyo. Ketiga permain tersebut digantikan oleh Muslimin, Aziz Ambon, serta Farid. Dengan perubahan komposisi pemain, tim tamu berbalik lebih unggul dalam penguasaan bola (ball possesion).

Melalui skema serangan yang di-build up dengan apik, pada menit ke-60 Safi’i berhasil menceploskan bola ke gawang Persega. 1-0 Bhirawa memimpin sementara.

Tak butuh waktu lama bagi Persega untuk menyamakan kedudukan menjadi 1-1 di menit ke-68. Melalu titik putih pemain Persega yang bertugas memgambil tendangan penalti, sukses mengecoh kiper Bhirawa FC.

Termotivasi dengan skor imbang tersebut, pemain Persega kian menekan Bhirawa. Kali ini lewat tendangan bebas (free kick), mereka kembali menyarangkan bola ke gawang tamunya itu. Skor kembali berubah di menit ke-74 menjadi 2-1, Persega mengambil alih keunggulan.

Tertinggal satu gol tak membuat membuat tim asal kabupaten Malang ini patah arang. Terus memberi perlawanan yang sengit, Bhirawa sanggup mencetak gol penyeimbang lewat gol kedua Safi’i (82′).

Di masa injury time, akhirnya Bhirawa FC memperoleh gol kemenangan. Memanfaatkan kesalahan pemain belakang Persega, Muslimin dengan sigap Muslimin mengambil alih bola hingga sepakannya membuat jala gawang Persega bergetar. (RED)

Baca Juga:  UHJH Sumut FC Jumpa Independent di Semifinal Duta Metara Cup 2023

 

 

 

Tampilkan Lainnya

Artikel Lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button