Berita

Donny Ramdhani Pemain Versatile di Lapangan Bola

anakbola.net – Di dunia sepak bola dewasa ini banyak sekali pemain yang memiliki kemampuan bermain lebih dari satu posisi. Hal tersebut selaras dengan era sepak bola modern yang menuntut kehadiran pemain serba bisa (versatile). Menyadari pentingnya keberadaan pemain versatile atau pemain utilitas seperti itu, Donny Ramdhani tak mengenal jenuh untuk mengasah skill-nya. Tak seperti kebanyakan pesepakbola yang senang dan merasa nyaman bermain satu posisi tertentu, pemuda yang akrab disapa bule itu siap berkorban meninggalkan posisi aslinya.

Lahir di Bekasi, 8 Oktober 2005 silam pelajar kelas X IPS 4 SMAN 1 Tambun Utara ini memasang target untuk dirinya sendiri, yakni bermain di Liga 3 atau masuk salah satu tim Elite Pro Academy Liga 1. Pengagum Paulo Dybala itu ingin mengikuti jejak sang Ayah yang berkarir sebagai pesepakbola.

“Saya memiliki target di usia 18 tahun nanti bisa tampil di Liga 3 atau setidak-tidaknya menembus Elite Pro Academy Liga 1. Saya ingin seperti ayah yang juga pemain sepak bola. Bahkan beliau pernah mengelola klub sepak bola senior,” ujar Bule.

Mengalir darah sepak bola dari ayahnya, membuat Donny mendapat dukungan penuh untuk menekuni hobi bermain bola. Karena itu sejak umur 8 tahun ia telah menimba ilmu sepak bola di SSB Garuda Utara, Bekasi Select, Putra Utama, dan Leak FC termasuk pernah bergabung di klub senior Pitik Liar FC. Saat ini Donny tengah menjalani trial di Brazil Soccer School.

Donny Ramdhani (Bule).

Belakangan Donny lebih sering diturunkan sebagai striker dan playmaker. Penempatan tersebut tidak saja karena penguasaan teknik yang baik, namun karena jiwa kepemimpinan pada dirinya. Tak hanya moncer sebagai penyerang, pemilik tinggi badan 165cm dan berat badan 50 Kg ini juga piawai berada di lini pertahanan. Donny mampu menjadi gelandang bertahan dan bek yang tangguh bagi timnya.

Baca Juga:  PS Cempaka Putra Jadi Lawan Sparing Tim Liga 3 Sumut

Berbekal kemampuan teknik, taktik, fisik dan visi bermain yang ditempa di berbagai tim, sederet trofi telah dikoleksi Donny Ramdhani. Sedangkan penghargaan individual yang diraih diantaranya dua kali dinobatkan sebagai pemain terbaik, dan sekali meraih gelar penjaring gol terbanyak (top scorer) dengan torehan 15 gol.

Di kalangan rekan setimnya, Bule dikenal memiliki karakter yang lebih dewasa dari teman sebayanya. Selain itu dia merupakan sosok yang rendah hati dan selalu respect kepada siapapun, termasuk kepada para pelatih. Donny sangat menghargai figur pelatih yang telah menghantarkannya menjadi pemain sepak bola berprestasi. (BSD)

Tampilkan Lainnya

Artikel Lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button