
anakbola.net – Friendly Match melawan Baraya FC merupakan momen berharga bagi Anak Bandung Mandiri Football Club (ABM FC). Pasalnya hasil pertandingan di Stadion Zipur Dayeuhkolot, pada hari Sabtu (8/8) lalu menjadi bahan evaluasi untuk mematangkan kesipan tim dalam menghadapi kompetisi.
Dalam pertandingan yang berlangsung sepanjang 2×35 menit, masing-masing klub menurunkan 2 kesebelasan.
Pada laga pertama saling berhadapan ABM FC B dan Baraya FC B. Menerapkan formasi andalan 4-4-2 ABM FC B berusaha meladeni perlawanan sengit dari Baraya FC B. Saling serang diantara kedua kesebelasan sejak kick off, menyuguhkan pertandingan yang sangat seru.
Permainan terbuka yang diperagakan oleh ABM dan Baraya membuat 4 gol tercipta di babak pertama ini. Hingga babak pertama usai, skor imbang 2-2 tetap bertahan.
Melanjutkan laga di babak kedua, ABM FC B melakukan pergantian pemain di sektor pertahanan, khususnya bek kanan dan bek tengah. Setelah berhasil unggul 3-2, Hilman cs semakin bersemangat menggempur pertahanan Baraya. Haus akan gol, skuat ABM FC B menutup pertandingan pertama ini dengan skor 5-2.
Gol kemenangan ABM FC B tersebut masing-masing disumbangkan oleh Habar yang mencetak hattrick (3 gol), serta Fahri dan Ableh dengan 1 gol.

Sementara itu di pertandingan kedua, ABM FC A menjajal kemampuan Baraya FC A. Sejak menit awal pertandingan jual beli serangan tak terelakkan. Masing-masing kubu menerapkan permainan cepat, namun sampai dengan berakhirnya babak pertama tak sebiji gol tercipta. Skor 0-0 mengantar para pemain turun minum.
Sama-sama ingin memburu gol, membuat permainan di babak kedua kian sengit. Demi meningkatkan ketajaman lini depan, pelatih ABM coach Agis mengganti pemain depan yang tampak mulai menurun staminanya. Gol yang ditunggu-tunggu Ancol dan kawan-kawan akhirnya datang lewat Surya, pemain sayap kanan ABM FC A.
Merespon gol ABM FC A, tuan rumah yang didukung para suporternya tampil ngotot. Bahkan sempat terjadi insiden ‘adu mulut’ antara pemain belakang ABM FC A dan pemain depan Baraya FC A. Beruntung wasit Abdul yang memimpin pertandingan cukup tegas, dengan mengganjar kedua pemain yang terlibat cekcok dengan kartu merah.
Kehilangan salah satu pilar pertahanannya, membuat sektor belakang ABM FC menjadi rapuh. Buntutnya menjelang laga berakhir, Baraya FC mampu menyarangkan gol ke gawang tim tamu. Papan skor berubah menjadi 1-1. Skor ini bertahan hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan.
Menurut pelatih Anak Bandung Mandiri FC, dari hasil pertandingan ini beberapa hal yang menjadi catatannya diantaranya askpek ketenangan dari para pemain dan konsistensi dalam menjaga ritme permainan. (RED)
Line up pemain Anak Bandung Mandiri FC B:
Robby (GK), Ayot, Dendi, Rendi, Hilman (C), Jimmy, Rian, Ableh, Fahri, Entay, dan Tamin. Cadangan: Habar, Kamang, dan Heru.
Line up Pemain Anak Bandung Mandiri FC A
Diki (GK), Aldi Tamsur, Omod, Aldi Bule, David, Tedy, Surya, Heru, Deni, Cepi, dan Iwan.
Cadangan: Ancol (C), Umen, dan Umbo