Berita

Jong Aceh FA Kampiun Belajar Bertanding Sepak Bola U-14 2023

AnakBola – Tim Jong Aceh FA kelahiran tahun 2008 memastikan diri sebagai kampiun Belajar Bertanding Sepak Bola U-14 2023 setelah menang 5-4 (1-1) atas Oemar Diyan dalam adu tendangan penalti pada partai final yang berlangsung di Stadion H. Dimoerthala Lampineung, Banda Aceh, Selasa (28/2) sore. Pertemuan kedua kesebelasan merupakanpengulangan setelah kedua tim sempat bertemu di laga pembukaan. Saat itu skor pertandingan juga berakhir imbang (1-1).

Sejak peluit kick off dibunyikan anak-anak asuh dari Coach Teuku Adee langsung mengambil inisiatif serangan. Kala laga baru berjalan 2 menit  Jong Aceh mendapatkan hadiah berupa tendangan penalti setelah salah seorang pemain belakang lawan menyentuh bola dalam kotak 16. Tak ayal wasit Masudin langsung menunjuk titik putih.

Peluang ini tidak disia-siapkan oleh Afif, striker Jong Aceh. Tapi keunggulan ini tidak bertahan lama, anak-anak Oemar Diyan berhasil memanfaatkan kelengahan barisan pertahanan Jong Aceh, lewat skema serangan balik cepat Shohib berhasil menyamakan kedudukan hanya berselang dua menit.

Selanjutnya kedua tim memperagakan permainan atraktif dan saling jual beli serangan. Keunggulan teknik dari anak-anak Jong Aceh mampu diimbangi dengan permainan ngotot dan penuh semangat dari para pemain Oemar Diyan. Sampai pertandingan selesai tak ada gol tambahan dan pertandingan harus diselesaikan melalui babak adu penalti.

Jong Aceh FA Kampiun Belajar Bertanding Sepak Bola U-14 2023
Selebrasi pemain Jong Aceh U-14 usai memenangkan adu penalti melawan Oemar Diyan.

Dalam drama adu penalti ini kelima algojo Jong Aceh FA, yaitu Nabil Ghifari, Shaquelle, Danial Fadlurobbi, Afif dan Othman Abiyy sukses menjalankan tugasnya dengan baik. Sedangkan satu eksekutor dari Oemar Diyan gagal melakukan tendangan karena penyelamatam dari goalkeeper Jong Aceh Fatih Althaf yang mengantarkannya menjadi penjaga gawang terbaik pada turnamen ini.

Dengan hasil tersebut maka Oemar Diyan berhak menyandang predikat runner up. Lantas untuk juara ketiga jatuh kepada Talenta Aceh FA.

Baca Juga:  Diego Armando Maradona Tutup Usia, Pemerintah Argentia Tetapkan Masa Berkabung Nasional

Dalam Belajar Bertanding Sepak Bola U-14 2023 juga memberikan penghargaan individu buat Heru (Talenta Aceh FA) yang menjadi Top Scorer dengan perolehan 5 gol. Kemudian gelar Best Goalkeeper disematkan kepada pemain dari Jong Aceh Fatih Althaf.  Berikutnya, yang menjadi pemain terbaik (Best Player) adalah M. Saifan Syauki (Oemar Diyan). (RED)

Tampilkan Lainnya

Artikel Lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button