Berita

Laga Pembuka Topskor U-14, Guns Soccer Petik Poin Penuh

AnakBola – Kick off liga top skor U-14 2021-2022 kembali dihelat di lapangan Garam, gunung Sindur, Bogor, Sabtu (6/11). Pertandingan pembuka yang mempertemukan SSB Guns Soccer menjamu SSB Tik-Tak, menyajikan keindahan sepak bola yang diperagakan oleh pemain-pemain muda ini dengan baik. Sentuhan kaki ke kaki, organisasi permainan, delay, skema membangun serangan yang diperagakan tunas muda harapan masa depan ini.

Kecerdikan anak asuhan coach Imam Nugraha berhasil membobol gawang SSB Tik-Tak yang bermain baik pada pertandingan ini. Variasi menyerang dan transisi bertahan silih berganti menjadi tontonan yang menghibur para suporter kedua SSB. Sampai jeda babak pertama skor 1-0 untuk keunggulan SSB Guns Soccer.

Memasuki babak kedua, kedua pelatih melakukan pergantian pemain dengan skema dan strategi yang sedikit berubah, tetapi menjadikan pertandingan semakin menarik untuk ditonton. Sayangnya, sepanjang babak kedua, sampai wasit meniupkan peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan, tidak ada lagi gol yang tercipta. Poin penuh pun di petik oleh SSB Guns Soccer. Kemenangan 1-0 pada laga pembuka ini, membuat Guns Soccer menjadi pendatang baru yang berhasil cleansheet dan meraih kemenangan.

Dok. Presiden SSB Guns Soccer Nana Narco turut menyaksikan pertandingan.

“Alhamdulillah, anak-anak meraih kemenangan, dan tidak demam panggung menjalani laga pembuka ini” ucap syukur Coach Imam.

“Perlu perbaikan dalam efektifitas dalam penyelesaian akhir terutama diarea sepertiga pertahanan lawan dan transisi serta positioning dalam mengantisipasi serangan balik lawan” tutup Imam menutup percakapan dengan AnakBola. (MM)

Baca Juga:  Robert: Persib Akan Gelar Latihan Dalam Kelompok Kecil
Tampilkan Lainnya

Artikel Lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button