
anakbola.net – Persita99 Sukomulyo sukses memenangkan laga persahabatan (friendly match) vs Growell Indo Metal.
Bertanding di lapangan Tegalpolo Sukomulyo, kecamatan Kaliwungu Selatan, Kendal, Jawa Tengah, Sabtu (13/2) Persita99 menyudahi perlawanan Growell dengan skor 6-2.
Enam gol Persita99 diantaranya disumbangkan oleh Kambing yang menorehkan brace (2 gol) di pertandingan ini. Sementara 4 gol lainnya dicetak oleh Din, Renald, Dimas Sudipayung, dan Partono. (RED)