Berita

Persita Tangerang Vs Persikabo: Hujan Gol di Tangerang, Pendekar Cisadane Menang 5-3

AnakBola – Hujan gol terjadi di pekan kelima BRI Liga 1 musim ini, saat Persita Tangerang menjamu Persikabo 1973. Laga ini berakhir untuk kemenangan ‘Pendekar Cisadane’ dengan skor 5-3.

Bermain di Indomilk Arena, Jumat (19/8), Persita membuka keunggulan di menit ke-18. Menerima umpan terbosoan di sisi kanan, Ramiro Fergonzi melepaskan crossing yang ditanduk oleh Wildan Ramdhani untuk menjebol gawang Persikabo yang dijaga Syahrul Fadillah.

Unggul satu gol tak membuat Persita puas. Di hadapan ribuan pendukungnya, mereka kembali menambah gol di menit ke-28. Kesalahan backpass dari bek Persikabo, Andy Setyo berhasil dimanfaatkan oleh Ezequiel Vidal yang bebas tak terkawal. Ia dengan tenang menaklukkan Syahrul dalam duel satu lawan satu.

Tertinggal dua gol, Persikabo mencoba bangkit. Tak butuh waktu lama, mereka berhasil menipiskan jarak di menit ke-30. Dimas Drajad yang menerima umpan terobosan bergerak masuk ke kotak penalti. Ia coba dihalau barisan belakang Persita, namun berhasil mendapat celah untuk melepaskan crossing mendatar kepada Gustavo Tocantins yang berdiri bebas di depan gawang untuk menjebol gawang Dhika Bayangkara dengan satu sepakan terukur.

Gol tersebut sempat menambah semangat Persikabo. Mereka berupaya menyamakan kedudukan, tapi malah kembali kebobolan di menit ke-45. Vidal menambah golnya lewat tembakan kaki kiri di kotak penalti yang bersarang telak di sudut kiri gawang Syahrul. Skor 3-1 untuk tuan rumah menutup babak pertama.

Di babak kedua, Persikabo yang berambisi melanjutkan tren positif kembali merapatkan jarak menjadi 2-3 di menit ke-54. Dimas Drajad dengan jeli mengontrol umpan umpan lambung dari Sahrul Ramadhan dengan dadanya, kemudian melepaskan tendangan voli yang menjebol gawang Dhika Bayangkara.

Persita Tangerang Vs Persikabo: Hujan Gol di Tangerang, Pendekar Cisadane Menang 5-3
Selebrasi pemain Persita Tangerang usai mencetak gol ke gawang Persikabo. (Foto: Solihin/AnakBola).

Namun Persita kembali unggul 4-2 di menit ke-59. Berawal dari sepak pojok yang dilepaskan Vidal, bola berhasil didapat Fergonzi yang mengirim umoan kepada Bae Sin-yeong. Sundulan pemain Korea Selatan itu sukses menggetarkan gawang Persikabo.

Baca Juga:  Piala Soeratin U-15 Banten: Harimau Indonesia Kena Comeback Persita

Tim tamu semakin terbenam usai Persita menambah gol di menit ke-68. Sahrul Ramadhan coba menghalau bola tendangan Vidal yang datang dari sisi kanan, namun malah masuk ke gawang sendiri.

Persikabo sempat kembali mencetak gol di menit ke-74 usai Tocantins berhasil menyelesaikan umpan matang dari Bruno Dybal, namun tak mampu mengejar ketinggalan hingga peluit panjang berbunyi. Skor 5-3 untuk Persita bertahan hingga usai.

Hasil ini mengantarkan Persita Tangerang naik ke peringkat ketiga klasemen sementara Liga 1 dengan 12 poin. Sedangkan Persikabo turun ke posisi lima dengan 10 poin. (LIIN)

Susunan Pemain:
Persita Tangerang: Dhika Bayangkara; Muhammad Toha, Yohanis Kandaimu, Muhammad Rifki, Arif Setiawan; Bae Sin Yeong, Fahreza Sudin, Ezequiel Vidal; Wildan Ramdhani, Ramiro Fergonzi, Ghozali Siregar.

Persikabo: Syahrul Trisna Fadil; Lucas Gama, Andy Setyo, Syahrul Lasinari; Gilang Ginarsa, Lucky Octavianto, Roni Sugeng, Bruno Dybal, Tegar Infantrie, Tomoki Wada; Dimas Drajad, Gustavo Tocantins.

Tampilkan Lainnya

Artikel Lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button