Berita

Pilar Timnas U-16, Valeron Tidak Gentar Hadapi 3 Raksasa Asia

anakbola.net – Salah satu pilar Tim Nasional Indonesia (Timnas) U-16, Muhammad Valeron, memberikan pandangannya terhadap dinamika yang ada di Grup D Piala Asia U-16 (AFC U-16 Championship). Menurut Valeron persaingan di grup ‘neraka’ ini patut diwaspadai. Kendati demikian ia menampik jika ada rasa takut buat menghadapi tiga raksasa sepak bola Asia, yakni Jepang, Arab Saudi, dan Tiongkok.

Dibandingkan dengan ketiga pesaingnya di Grup D, Timnas U-16 merupakan tim yang belum pernah memboyong gelar juara Piala Asia U-16. Bagi Valeron hal tersebut membuatnya kecil hati apalagi gentar lawan-lawan tangguh tersebut.

“Saya pribadi tentunya mewaspadai semua pesaing meski pun bukan berarti kami takut, karena waspada bukan berarti takut,” ujar Valeron kepada Goal belum lama ini.

Pemain muda Persib Bandung itu menambahkan bahwa Indonesia masih mempunyai peluang yang sama dengan tim seperti juara bertahan, Jepang. Begitupula dengan Tiongkok dan Arab Saudi. Valeron berpandangan bahwa semua peserta mempunyai kekuatan berimbang, karena sama-sama berada pada level “youth”.

Pemain tengah Timnas U-16 ini sangat meyakini kekuatan Indonesia pada turnamen ini tidak kalah dari tiga negara dimaksud. Anggapan ini bukan tanpa alasan, karena Valeron mengalami langsung perlawanan Tiongkok saat berjumpa pada babak kualifikasi.

“Jadi, semua kesebelasan di level youth memiliki peluang yang merata. Jepang memang juara bertahan tapi perlu diingat, skuad mereka tidak mungkin seratus persen sama. Begitupun kami, Tiongkok, dan Arab Saudi,” ujarnya meyakinkan.

“Semua tim yang ada di grup kami punya peluang merata untuk dikalahkan dan saling mengalahkan. Jangan tanya kami optimistis atau tidak, sebab semua pesepakbola Indonesia ketika ditanya itu pasti selalu optimistis,” terang Valeron mengakhiri. (BSD)

Baca Juga:  Lewat #Sauyunan PERSIB Dan Bobotoh Serahkan Ribuan APD Kepada Gubernur Jabar
Tampilkan Lainnya

Artikel Lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button