Berita

Ranu Ahmad Thoriq Difensore Rajin Bantu Serangan

anakbola.net – Tugas utama bek dalam sepak bola ialah untuk melindungi serangan di lini pertahanan. Namun adakalanya para difensore (pemain bertahan) ini dibutuhkan buat membantu disaat tinnya harus tampil menyerang. Bahkan tidak jarang mereka bisa berperan sebagai pemecah kebuntuan dalam menjebol gawang lawan. Hal ini kerap ditunjukkan oleh Ranu Ahmad Thoriq, full back kanan SSB Jayakarta U-10.

Dengan kecepatan yang dimiliki pelajar SDN Pondok Labu 12 Pagi ini ia menjadi pemain belakang yang rajin mendukung serangan dari sayap kanan. Tak jarang, Ranu berhasil mencetak assist bagi rekannya di lini depan. Naluri menyerang tersebut bukan tanpa alasan. Pasalnya sejak bergabung dengan SSB Jayakarta pada tahun 2017, Ranu sempat mengisi posisi sayap kanan.

Dengan postur tubuh dan teknik memainkan bola, pemain belia kelahiran 18 April 2011 itu menjadi andalan untuk memperkokoh benteng pertahanan. Di area tersebut, Ranu adalah bek kanan yang tangguh sehingga mampu mengamankan bola di sekitar gawang. Setiap pemain lawan yang berusaha mendekati gawang akan ditempel ketat olehnya. Namun begitu, Ranu bukan tanpa kekurangan. Ketika permainan ofensif berlangsung dia terlalu asih membantu memperkuat serangan. Alhasil membuatnya seringkali terlambat untuk kembali membantu pertahanan.

Ranu Ahmad Thoriq. (Foto: Dok. Pribadi)

Selama menimbal ilmu di SSB Jayakarta, beberapa prestasi telah dikoleksi oleh Ranu Ahmad Thoriq. Pada tahun ini misalnya, pengagum Sergio Ramos dan Evan Dimas Darmono ini turut membawa timnya menjuarai Tajimalela Cup 2021. Kemudian menjadi runner up BNI Cup 2019, Juara ketiga IBH Cup Walikota Depok, dan juara ketiga Yon Zikon Cup 2018. Ranu juga pernah dinobatkan sebagai pemain terbaik pekan ketujuh Indonesia Junior League 2020.

Di luar aspek teknik dan fisik, Ranu merupakan tipikal pemain yang mempunyai jiwa kepemimpinan. Dengan kemampuan komunikasi yang baik, dia bisa memberi motivasi kepada rekan-rekan setimnya.

Baca Juga:  Menang Lawan TNT di Leg Kedua, Goroh FC Langgeng Pimpin Klasemen

Keinginan Ranu untuk mengembangkan bakatnya dan menggapai cita-cita sebagai pesepakbola profesional mendapat dukungan penuh dari orangtuanya. Terutama sang ayah yang hobi menonton pertandingan sepak bola. Termasuk peran pelatih yang telah membagi ilmu teknik bermain sepak bola.

Selain menjadikan sepak bola untuk berprestasi, kepada Anakbola.net, Ranu mengaku memanfaatkan olahraga ini buat menjalin pertemanan.

“Sukanya bermain bola itu bisa menambah teman,” ujarnya. (RED)

Tampilkan Lainnya

Artikel Lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button