
anakbola.net – Keberhasilan Rizky Adi Karya FC menembus 3 besar klasemen sementara Liga 1 Samarinda Premiere League (SPL) 2021 membuat persaingan tim-tim papan atas untuk merengkuh trofi juara kian membara. Laga-laga yang akan datang dipastikan semakin seru. Pasalnya mereka tidak saja berjuang mempertahankan melainkan bakal saling menggeser posisi satu sama lainnya.
Pada match week ke-11 yang berlangsung di Training Ground Stadion Palaran, Samarinda, Minggu (5/9) lalu, RAK menang besar 5-1 atas Busur FC. Gol kemenangan RAK diantaranya berkat brace Victor D (13′,8′). Lantas sisanya dicetak oleh M. Nur Fajriansyah (26′), Adi Saputra (49′), dan Rozi Samsir A (56′). Sedangkan gol penghibur bagi Busur lahir dari aksi Fanky (56′).
Dengan tambahan 3 angka tersebut, Rizky Adi Karya sukses melampaui Ex.Samarinda U23 yang merosot ke peringkat keempat. Kedua tim sesungguhnya memiliki poin dan selisih gol yang identik. (BSD)
