
anakbola.net – Sandung Riwut FC meraih kemenangan 2-0 atas SAS FC pada laga persahabatan di Lapangan Sapen Mojolaban, Sukoharjo, Jawa Tengah, Kamis (23/7).
Sejak kick off para pemain Sandung Riwut langsung mengambil inisiatif serangan perjumpaan perdana kedua kesebelasan. Skuat SAS sempat merespon, namun tak bisa membalikkan keadaan.
Melalui gol Raditya Gaga di menit 17′ membawa Sandung Riwut FC untuk sementara memimpin 1-0.

Memasuki babak kedua tekanan Sandung Riwut FC kepada lawannya kian intensif. Tim asuhan Joko Susilo ini bertubi-tubi melancarkan serangan ke lini belakang SAS FC. Hasilnya pada menit 55′, Sidhiq Kuncoro kembali menambah keunggulan untuk Sandung Riwut FC menjadi 2-0. Skor ini bertahan hingga akhir pertandingan. (BSD)