Berita

Situasi Kondusif, PSSI Kembali Gelar Liga 1 2020

anakbola.net –  Seperti telah diketahui umum, bahwa gelaran kompetisi Liga 1 2020 telah diberhentikan untuk sementara waktu sebagai respon terhadap situasi terakhir pandemi COVID-19. Tak cuma liga 1, Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) pun turut menunda perhelatan Liga 2 musim 2020 Surat Keputusan bernomor SKEP/48/III/2020 tertanggal 27 Maret 2020.

Sebelumnya PSSI menggelar Rapat Luar Biasa Liga 1 dan Liga 2 2020 di Hotel Fairmont, Jakarta (16/3). Menurut Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan, hasil Rapat Luar Biasa ini memutuskan penundaan kompetisi untuk sementara waktu.

Lantas kapan PSSI akan mengizinkan Liga 1 2020 digelar kembali. Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengungkap bilamana situasi telah kondusif, maka Liga 1 akan dibukan kembali oleh PSSI.

“apabila tanggal 29 Mei 2020 dicabut status darurat COVID-19 ini, kami (PSSI) akan membuka kembali kompetisi pada awal Juli 2020,” terang Iriawan.

Menurut Iriawan hal tersebut berdasarkan pertimbangan terhadap kesiapan para pemain. Diantaranya karena para pemain perlu melakukan konsolidasi. (BSD)

Baca Juga:  Fun Festival Mini Soccer SSB IGOR Ajang Tumbuhkan Mental Bermain
Tampilkan Lainnya

Artikel Lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button