Berita

Tren Kemenangan Barito FC Pasir Bunut Berhenti Diakhir Januari

AnakBola – Tren kemenangan beruntun yang dibukukan Barito FC Pasir Bunut dalam dua pertandingan persahabatan (friendly match) terakhir mesti terhenti  di kandang Raksamanggala FC, Lapang Sepak Bola Raksamanggala, Nusaherang, kabupaten Kuningan, Kamis (27/1). Anak-anak asuh Endi Kuswendi mengalami kekalahan 1-3 dari tuan rumah.

Walau telah mengerahkan daya upaya, tim berjuluk Laskar Barubeunang begitu sulit menembus pertahanan Raksamanggala. Tak ayal mereka hanya bisa mencetak satu gol. Memanfaatkan bola muntah di depan gawang lawan, Fikry yang menerima assist dari Riyadh dengan mudah melesakkan bola.

Fikry Gozali, pencetak gol tunggal bagi Barito FC Pasir Bunut.

Kepada AnakBola coach Endi Kuswendi mengatakan hasil pertandingan ini menjadi bahan evaluasi untuk mematangkan persiapan Barito FC mengikuti Tropeo PSC Cibumur Winduhaji, Minggu (06/02) nanti. Ia pun mengaku optimis bahwa tim besutannya mampu bersaing dengan peserta lainnya, yakni  PSC Cibumur Winduhaji dan Persip Padarek. (RED)

Baca Juga:  Hasil Fourfeo Jadi Bahan Evaluasi SSB Jayakarta U-9 Hadapi IJL
Tampilkan Lainnya

Artikel Lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button