Berita

Perkuat Silaturahmi Tunas Harapan Gelar Turnamen Internal

anakbola.net – Sejak berdiri tahun 1973,kesebelasan Tunas Harapan sudah banyak melahirkan generasi pesepakbola. Sesuai harapan para pendirinya, sampai saat ini kesebelasan yang bermarkas di Kampung Benda Barat, Cipayung, Depok, Jawa Barat ini tetap menjadi sarana pemersatu warga serta pemuda di sekitaran kecamatan Cipayung.

Dengan semangat silaturahmi tersebut,pengurus Tunas Harapan akan menggelar turnamen internal pada Minggu (1/8) di lapangan Jembatan Serong Depok.

“Dengan tujuan mempererat silaturahmi anggota serta menambah kekompakan,kami mengadakan kembali turnamen internal dan anak anak juga memang butuh turnamen seperti ini sejak pandemi melanda”, ujar ketua Tunas Harapan Dody Supandi saat menjawab pertanyaan anakbola.net

Turnamen di laksanakan dengan sistem liga, dimana peserta dibagi menjadi empat tim, yaitu tim merah, biru, kuning dan hijau.

“Bukan juara atau ambisi yang kami cari,tapi dari turnamen ini kami ingin menunjukan tim kami punya kekompakan dan persaudaraan yang kuat”, tambah Dirwan salah satu pengurus tim. (WWN)

Baca Juga:  Costa Van Java FC Junior Raih Hasil Positif di Kandang Persada
Tampilkan Lainnya

Artikel Lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button