
AnakBola – Bocah Liar FC sukses memetik satu poin dalam pertandingan lanjutan Grup A Liga 3 zona Kalimantan Timur. Diluar dugaan skuat muda asuhan Coach Rully Padengke mampu menahan imbang 1-1. Afrian Palu menjadi penyelamat bagi Boca Liar berkat gol semata wayangnya.
Laga yang berlangsung di Stadion Sempaja, Samarinda, Kamis (9/12) sore WITA menyajikan duel nan sengit. Erwin dan kawan-kawan sempat tertinggal lebih dulu dari Persisam. Namun dengan spirit “Harga Diri, Harga Mati” Bocah Liar bangkit memberikan perlawanan sengit. Alhasil mereka mampu menyamakan kedudukan hingga pertandingan usai. (BSD)