
AnakBola – Tiga tim memastikan diri tampil di turnamen segitiga bertajuk Tropeo Match. Ampera FC sebagai salah satu peserta di ajang ini optimis bisa menjadi yang terbaik.
Adrian Pique dan kawan-kawan siap meladeni perlawanan dua tim peserta lainnya, yakni Albar FC dan Family FC.
Kick off Tropeo Match akan digelar di Lapangan Arhanud Sri Mulyono Herlambang (AURI) Palembang, Minggu (19/12) pukul 15:00 WIB. Sebanyak enam partai akan dimainkan, dimana masing-masing tim akan saling bertemu dua kali (home – away). Pertandingan akan berlangsung selama 25 menit. (BSD)