
AnakBola – Mitra Teras FC (Pink) sukses mengangkat trofi juara Festival Sepak Bola Hari Kebangkitan Nasional Cup U-12. Di final mereka tampil impresif mengalahkan BMS dengan skor 2-1.
Pada partai lainnya, MTFC (Orange) juga berhasil memetik kemenangan 2-1 atas SSB Gubah dalam perebutan peringkat ketiga.

Festival sepak bola kategori usia U-12 (kelahiran tahun 2010) ini diikuti sebanyak 16 tim asal kota Balikpapan dan kota Samarinda. Seluruh rangkaian pertandingan dihelat di Lapangan LPM Sepinggan Baru, kota Balikpapan, Kalimantan Timur pada 14-16 Mei 2022.

Di ajang tersebut Mitra Teras menurunkan dua tim yang berhasil menembus babak semifinal. Tim Orange gagal melenggang ke partai puncak setelah kalah 0-3 dari BMS. Sedangkan tim Pink menggenggam tiket grand final usai mengungguli Gubah 2-0 lewat adu penalti. (BSD)