
anakbola.net – Melawat ke kandang Cikal, Putra Bangsa FC berhasil memenangkan laga bertajuk Friendly Match, berkat brace yang dicetak Kinoy dan gol-gol dari Muni serta Ciwong.
Bertanding di Lapangan Ciawilor, kecamatan Ciawi Gebang, kabupaten Kuningan, Sabtu (28/11), sore Putra Bangsa langsung menggempur dan menekan lawan. Tim asuhan Cakil (ofisial) ini pun unggul lebih dulu dari tuan rumah di menit ke-5 lewat gol Kinoy. Sepuluh menit kemudian Kinoy, kapten tim Putra Bangsa ini melesakkan bola untuk kedua kalinya gawang Cikal. 2-0 tim asal Cirendang, Kuningan ini memimpin hingga water break.
Tetap menerapkan formasi 4-3-3 Putra Bangsa tak mengendorkan serangan. Kedua kesebelasan yang bermain terbuka membuat banyak peluang yang tercipta di babak kedua. Ketatnya pertandingan berujung pada aksi saling balas menyarangkan gol tak terhindarkan. Sebanyak 4 gol berhasil disarangkan oleh kedua kubu.
Dua gol tambahan yang disumbangkan oleh Muni dan Kinoy kian memperbesar keunggulan Putra Bangsa FC. Pemain-pemain Cikal harus mengakui kemenangan tim tamu dengan skor akhir 2-4. (RED)