
AnakBola – Mengarungi musim keduanya di Bandung Premiere League 2022 Alkanara FC tengah berburu pemain. Hal tersebut dilakukan dalam rangka membangun tim yang tangguh. Sesuai regulasi setiap klub peserta liga diperkenankan merekrut masing-masing dua pemain profesional dan eks profesional.
Pada periode liga yang bakal di helat awal September 2022 nanti, Alkanara akan mengikutsertakan dua tim di BPL. Skuat senior rencana ditangani Coach Roby, sedangkan tim junior diasuh oleh Coach Kian Ming. Di bawah kedua pelatih tersebut, manajemen Alkanara berharap bisa memperbaiki peringkat setelah season lalu hanya finis di posisi keenam. (BSD)