
AnakBola – Persikat Ketapang mengamankan tempat di semifinal Piala Soeratin U-17 Kalimantan Barat usai mengalahkan PS Kubu Raya dengan skor telak 4-0 pada laga terakhir Grup B di Stadion Kridasana, Singkawang, Selasa (12/11/2024). Kemenangan tersebut membawa mereka finis sebagai runner-up grup di bawah PS Gelora Sintang dengan koleksi 9 poin.
Di babak semifinal, tim asal kota Ale-ale ini akan menghadapi juara Grup A, Gabsis Sambas, yang memiliki rekor tak kalah impresif. Sepanjang penyisihan, Persikat menunjukkan ketajaman dengan total 9 gol dan hanya kebobolan 1 gol, menjadikan pertahanan mereka paling solid di Grup B—bahkan lebih kokoh dari sang juara grup, Gelora Sintang, yang kebobolan 3 kali.
Sementara itu, Gabsis mencatat 11 poin dari 3 kemenangan dan 2 kali seri, dengan total 12 gol dan hanya kebobolan 2 kali. Pertemuan ini diprediksi berlangsung ketat. Meski Gabsis unggul dalam serangan, kekuatan bertahan Persikat bisa menjadi tantangan berat. Jika pertahanan Persikat Ketapang tetap solid, laga ini bisa berakhir dramatis dengan duel ketat hingga peluit akhir. (RED)