
AnakBola – Hasil drawing Liga 3 Putaran Nasional 2023/2024 telah dirilis PSSI, Selasa (26/3/2024). Pada babak 80 besar, Persip Pekalongan bakal berjuang keras untuk lolos dari fase grup. Juara Liga 3 Jawa Tengah dua musim (2022 dan 2023) ini berada di Grup H yang dihuni kontestan lainnya dengan status juara dari empat zona. Adapun kompetitor mereka, yakni PSBL Langsa (Aceh), ASIOP (DKI Jakarta), PSN Ngada (Nusa Tenggara Timur), dan Waanal Brother (Papua).
Demi tampil prima, kemampuan fisik, teknik, dan taktik pemain asuhan Coach Gatot Barnowo terus digembleng. Meskipun di bulan Ramadhan mereka tetap bersemangat mengikuti materi latihan.
Selain menjalani training camp, Wahyu dan kawan-kawan juga menggelar laga uji coba. Terkini, Persip dijadwalkan menjamu tim tangguh, NZR Sumbersari. Pertandingan melawan tim asal Malang tersebut merupakan juara keempat Liga 3 Jatim 2023 dan juara Liga 3 Jatim edisi 2021 tersebut dihelat di Stadion Jenderal Hoegeng, Pekalongan, Sabtu (30/3/2024) pukul 15.30 WIB. (RED)