
AnakBola – Sebanyak 13 kontestan, termasuk tim-tim besar yang terpaksa angkat koper lebih cepat dari turnamen Cibinong Cup XI 2024. Menghadapi persaingan nan ketat, mereka tereleminasi di putaran kedua.
Terkini, giliran Bayaraya FC yang urung melaju ke putaran ketiga. Mereka dipaksa menyerah secara dramatis oleh Ruhay FC. Dalam pertandingan yang berlangsung di Lapangan Garam, Gunung Sindur, Kabupaten Bogor, Selasa (17/9/2024) sore Ruhay membukukan kemenangan 4-3 (0-0) melalui adu penalti. Hasil positif tersebut menghantarkan tim asal desa Kuripan, Ciseeng tampil di babak 16 besar.
Sehari sebelumnya, Senin (16/9) Harpas FC memastikan lolos ke babak berikutnya usai mengalahkan Cibinong FC dengan skor meyakinkan 6-1. Lumbung gol Harpas dalam pertandingan tersebut diisi Rohman (11’,44’), Agus Salim (27’), Fauzan (25’, 60’), dan Kiki (54’). Sementara gol penghibur bagi Cibinong dicetak oleh Fajar (8’). (RED)