Berita

Gagal ke Final Danyonif 8 Marinir Cup 2025, Bhuana Yudha Bidik Juara 3!

Bhuana Yudha gagal ke final Danyonif 8 Marinir Cup 2025 usai takluk 2-4. Kini, mereka fokus rebut juara 3 melawan Cakra FC!

AnakBola – Pupus sudah asa Bhuana Yudha FC untuk mengangkat trofi juara Danyonif 8 Marinir Cup 2025. Langkah mereka terhenti di babak semifinal setelah kalah 2-4 dari Tunas Muda FC dalam laga yang berlangsung sengit.

Bertanding di Lapangan Yonif 8 Marinir Pangkalan Brandan, Kabupaten Langkat, Jumat (30/1/2025), pasukan Asrul Alik menunjukkan perlawanan gigih. Namun, agresivitas Tunas Muda FC membuat gawang mereka kebobolan empat kali. Sementara itu, Bhuana Yudha hanya mampu membalas melalui gol Yuliandi dan Habib Rizky.

Tak ingin pulang dengan tangan hampa, Aji Arwanda dan kolega bertekad bangkit. Mereka siap melupakan kelelahan dan kekecewaan demi meraih tempat ketiga. Untuk mewujudkannya, mereka harus menghadapi Cakra FC dalam laga perebutan peringkat ketiga pada Sabtu (1/2/2025) pukul 14.30 WIB.

Mampukah Bhuana Yudha menutup turnamen dengan kemenangan dan membawa pulang medali perunggu? Semua akan terjawab di pertandingan terakhir mereka! (RED)

Baca Juga:  Cetak 11 Gol di Laga Pamungkas, PS Bengkulu Angkat Piala Pertiwi
Tampilkan Lainnya

Artikel Lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button