
AnakBola – Persebaya Surabaya benar-benar tampil menggila di Piala Soeratin U-13! Tren kemenangan mereka makin tak terbendung setelah menggasak Bhayangkara FC Manokwari dengan skor telak 10-0 dalam laga yang berlangsung di Lapangan Purwobinangun, Sleman, DI Yogyakarta, Jumat (14/2/2025) siang. Hasil fantastis ini semakin mengukuhkan dominasi Bajul Ijo muda di Grup C dengan koleksi enam poin dari dua pertandingan.
Dua hari sebelumnya, Persebaya sudah menunjukkan taringnya dengan menaklukkan SSB Putra Lintas 2-0. Tak hanya tajam di lini depan, lini pertahanan mereka juga solid dengan catatan clean sheet dalam dua laga awal ini. Dengan performa seperti ini, mereka semakin dekat dengan tiket ke babak berikutnya.
Dengan tambahan tiga angka, Persebaya makin nyaman di puncak klasemen Grup C dengan 6 poin dan selisih gol fantastis. Sementara itu, di laga lainnya, SSB Putra Lintas berhasil bangkit dari kekalahan dan menumbangkan Jaguar FC asal Sulawesi Tenggara dengan skor 2-0. (RED)
Berikut hasil lengkap Hari Ketiga Putaran Nasional Piala Soeratin U-13:
Grup A
Putra Yohan 0-4 Balikpapan Allstar
PS Sleman 1-0 Bintang Timur Payakumbuh
Grup B
PS Luwu Belopa 0-2 Bali United
PS Manado 5-0 SSB Batu Tongkok
Grup C
Persebaya Surabaya 10-0 Bhayangkara FC Manokwari
SSB Putra Lintas 2-0 Jaguar FC
Grup D
SSB Opris 2-0 Gabsis Sambas
SSB FSLU 2-5 Persita Tangerang