
AnakBola – Tuntas sudah gelaran Trofeo Yon Armed 2/105. Tak menyia-nyiakan momentum tampil di partai final, Penguin Reborn sukses mengunci gelar juara.
Menghadapi Kencler FC pada laga pamungkas yang berlangsung di Lapangan Batalyon Armed 2/105 Tarik/Kilap Sumagan, Deli Tua, kota Medan, Minggu (4/2/2024), Baly dan kawan-kawan menang tipis 1-0. Pemain tengah Penguin, Rizky Ramadhan menjadi pahlawan usai melesakkan gol ke gawang Kencler. (RED)