
anakbola.net – GMSA U-13 berhasil memuncaki klasemen sementara Garuda Junior League U-13 (GJL). Pada pertandingan perdana liga, GMSA meraih poin penuh usai menang 5-0 dari Garuda Muda Junior (GMJ), Sabtu (8/8) lalu.
Meladeni perlawanan Garuda Muda Junior sepanjang 2×25 menit di lapangan Community Center Pamulang, kota Tangerang Selatan, Banten, sejak kick off pemain asuhan coach Camara mengambil inisiatif serangan.
Memakai skema 4-4-2, lini pertahanan GMSA yang solid dan kecermatan pemain penyerang menemukan lubang di area lawan, membuat Dhika dan kawan-kawan mendominasi atas Garuda Muda Junior.
Garuda Muda sendiri sempat memberikan perlawanan yang sengit. Sayang, petaka bagi Garuda Muda hadir ketika salah satu pemainnya melakukan pelanggaran di wilayah tengah lapangan.
Center back GMSA U-13 Muhammad Rafif yang mengambil tendangan bebas sukses mencetak gol pembuka bagi timnya. Tendangan keras dan akurat Rafif tersebut, sulit diantisipasi kiper Garuda Muda Izza sehingga bola meluncur masuk ke gawang GMJ. Skor 1-0 untuk keunggulan GMSA bertahan hingga babak pertama berakhir.

Tak ingin kalah start, anak-anak GMSA langsung menyerang dari awal babak kedua. Alhasil GMSA mampu mengemas 4 gol tambahan. Bahkan striker jangkung GMSA Farel membukukan hattrick, sekaligus mencatatkan namanya sebagai top scorer sementara Garuda Junior League.
Sedangkan gol penutup GMSA disumbangkan oleh Damar, setelah tendangan kerasnya tak mampu dibendung penjaga gawang Garuda Muda Junior. GMSA pun menjadi pemenang dalam pertandingan ini dengan skor meyakinkan 5-0.
Dengan hasil ini, maka GMSA U-13 bertengger di puncak klasemen sementara GJL dengan perolehan 3 angka. Sementara itu FIFA Farmel dan RMD menempel ketat masing-masing di posisi kedua dan ketiga klasemen. Walau memiliki nilai sama, namun GMSA unggul selisih gol dari dua seterunya tersebut.
Menanggapi manfaat dari digulirkannya GJL ini, kepada anakbola.net coach Camara mengatakan jika ajang ini sangat baik bagi anak-anak asuhnya sebelum tampil di Liga TopSkor. Sehingga para pemain berkesempatan melakoni pertandingan yang kompetitif. Apalagi sejak virus Corona mewabah, turnamen atau liga sepak bola untuk pemain junior dihentikan pelaksanaannya. (MM)
Berikut klasemen sementara Garuda Junior League pekan pertama: