Lintas Bola

Anak Pamulang Dihadang Golok Setan

AnakBola – Perjalanan Pamulang FC di turnamen sepak bola Binajaya Cup XXIV 2022 akan dihadang Golok Setan FC. Kedua kesebelasan akan terlibat pertarungan ‘hidup dan mati’ untuk memperebutkan jatah ke perempat final.

Laga keenam yang digelar pada babak 16 besar ini dijadwalkan berlangsung di Lapangan Latus Jaya, Kedaung – Pamulang, kota Tangerang Selatan, Kamis (1/9) pukul 16.00 WIB.

Anak-anak Pamulang sampai di putaran 16 besar dengan mengungguli Marabunta (1-0), Sabtu (20/8) silam. Sedangkan Golok Setan mesti berjuang keras untuk mengalahkan Rengas Muda melalui adu penalti yang berakhir dengan skor 4-3. (BSD)

Baca Juga:  Partai Pamungkas 16 Besar Binajaya Cup XXIV: Dejan FC Vs Bamboe FC
Tampilkan Lainnya

Artikel Lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button