
AnakBola – Pelatih ICR FC Ricky Ahmad mematok target kepada anak-anak asuhnya untuk menjadi kampiun di Liga Ngabuburit Piala Walikota Bandung 2022 kategori usia U-17 – U-35. Demi mewujudkan ambisi tersebut ia mengintruksikan Irwan Wijasmara dan kawan-kawan agar mencuri poin penuh di laga perdana Grup A.
Seperti diberitakan AnakBola, pada partai pembuka kompetisi ini, ICR FC akan ditantang Alkanara FC. Keduanya akan berhadapan di Lapangan Sepak Bola Sintetis Lodaya, kota Bandung, Kamis (7/4), pukul 14:00 WIB. Jelang pertandingan melawan Alkanara, Ricky mengaku tim besutannya tidak melakukan persiapan khusus.
“Hal pertama yang ditekankan kepada pemain adalah untuk mendulang skor lebih dulu. Namun begitu, kami akan bermain seperti biasa dengan taktik yang mengalir begitu saja di lapangan,” ungkapnya. (BSD)