Berita

Berkat Gol Luthfi Elang Emas Sriwijaya U-12 Juara Piala Dunia Anak Sumsel

AnakBolaElang Emas Sriwijaya mengukuhkan diri sebagai juara Piala Dunia Anak Sumatera Selatan kategori usia U-12. Dalam laga final yang berlangsung di Lapangan Atletik 2 Jakabaring Sport City, kota Palembang, Selasa (8/11) mereka menang tipis 1-0 atas Garjita Ogan Komering Ulu.

Gol semata wayang dari Lutfi Hadi Hamizan membawa tim asuhan M. Irsan naik ke podium juara. Uniknya, sang pencetak gol Elmas dalam pertandingan tersebut baru berusia 7 tahun 8 bulan.  Namun begitu bagai peribahasa ‘kecil-kecil cabai rawit’, Luthfi punya nyali besar. Ditopang kemampuan Passing dan controlling di atas rata-rata anak seusianya, membuat dia bisa masuk jajaran tim Elmas U-12.

Elang Emas Sriwijaya memang pantas menjadi kampiun. Selama turnamen ini digelar mereka menorehkan catatan cemerlang dengan perolehan 17 gol dan hanya mengalami kemasukan satu kali. Elmas melaju ke semifinal setelah unggul 1-0 atas ASA Soccer Timur.

Sebelumya di quarter final Raditya Nugroho dan kawan-kawan mengalahkan Planet Soccer School Palembang 3-1. Lantas di babak 16 besar Elmas muda menghentikan langkah Patra Muda (1-0).

Elang Emas Sriwijaya U-12 Juara Piala Dunia Anak Sumsel.
Pemain dan ofisial Elang Emas Sriwijaya U-12. (Foto: Kang_Foto21).

Sementara itu sepanjang penyisihan grup, dalam tiga laga yang dilakoni Elmas gawang Elmas tidak sekalipun berhasil ditembus lawan alias clean sheet. Tiga kemenangan saat berhadapan dengan Surya Karta (2-0), Farmel Hatta (1-0), dan Persegrata (8 – 0) membawa tim ini meraih posisi juara grup. (BSD)

Baca Juga:  Kisruh Liga Anak Nusantara, Ortu Pemain Dilanda Kecewa
Tampilkan Lainnya

Artikel Lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button