
AnakBola– Pemain depan Cipas FC Metro Da Silva memborong tiga ketika membawa timnya menang 3-2 atas PSCK Reborn dalam pertandingan persahabatan, Rabu (5/1) sore. Bertanding di Lapangan Sepak Bola Bebera, Bakom, kecamatan Darma, kabupaten Kuningan, Rabu (5/1) sore, Deni Kudel dan kawan tertinggal lebih dulu di menit ke-10.
Tersulut gol tim tamu, para penggawa Cipas berusaha meningkatkan serangan untuk membuka kebuntuan. Lima menit kemudian Metro (15’) berhasil menyamakan kedudukan. Sebelum pergantian babak, tepatnya pada menit ke-37 ia kembali menjaringkan bola ke gawang PSCK. Skor 2-1 untuk keunggulan tuan rumah mengantarkan para pemain rehat minum.
Sama-sama bermain terbuka membuat pertarungan di babak kedua berjalan sengit. Akan tetapi dua gol tambahan untuk masing-masing kesebelasan baru tercipta dipenghujung laga. Metro Da Silva yang mencetak hattrick (77’) sukses memberi kemenangan bagi Cipas FC. (BSD)