Berita

Nyaris Terpeleset, Kabomania Muda SS Aman di Puncak Klasemen JPL U-12

AnakBola – Rangkaian pertandingan yang digelar pada pekan kesembilan Jawara Premier League U-12, diantaranya mempertemukan Kabomania Muda SS vs Sparta. Laga kedua tim yang dihelat di Lapangan Pusdiklat Senkom Mitra Polri, Bojongsari, kota Depok, Sabtu (14/1) siang sejatinya berlangsung seimbang.

Kendati menghadapi tim papan tengah, Kabomania nyaris terpeleset dari puncak klasemen. Sempat tertinggal 1-2 dari tim asal Depok, mereka membuat comeback di babak kedua untuk memenangi partai ini dengan skor 3-2.

Kabomania mengawali babak pertama dengan pola pola serangan long ball ke jantung pertahanan Sparta. Berkali kali pertahanan lawan mereka uji. Namun koordinasi lini pertahanan Sparta patut diacungkan jempol lantaran dapat menghalau ancamam yang dilancarkan tim dari Bogor tersebut.

Keasyikan menyerang membuat Derren Auriel dan kawan-kawan lengah. Dampaknya memasuki pertengahan babak pertama Sparta dapat mencuri gol. Berawal dari umpan yang tidak sempurna pemain belakang Kabomania, bola jatuh ke kaki Nizam. Tanpa menemukan kesulitan, penggawa Sparta itu membuat gawang Kabomania bergetar.

Meski gawang mereka sudah kebobolan, serangan anak-anak Kabomania tidak kunjung mengendur. Upaya yang sistematis dan terstruktur pada gilirannya mendatangkan gol penyeimbang kedudukan.

Peluang emas muncul kala Mendapat hadiah tendangan bebas karena sayap kirinya dijatuhkan pemain lawan. Raffasyah yang mengeksekusi bola dengan tendangan jarak jauh mengarahkan bola ke tiang jauh sehingga melesat di luar jangkau kiper Sparta.

Menjelang turun minum giliran Sparta yang memperoleh free kick. Dengan cerdik Raihan memilih melakukan tendangan mendatar sehingga bola yang menyusuri tanah dengan deras melewati garis gawang Kabomania. Gol kedua tersebut membawa tim yang pada pekan ke delapan berada di peringkat ketujuh memimpin dengan skor 2-1.

Baca Juga:  Comeback Luar Biasa, Bubuhan Suryanata FC Menang 9-1 atas Barakati FC

Tidak mau pulang dengan tangan hampa anak-anak Bogor kian bersemangat menambah skor. Melalui serangan bergelombang nan bertubi-tubi, mereka berhasil mengurung Sparta.

Kerja keras Kabomania tak sia-sia. Dua gol tambahan mampu dipetik pada paruh kedua pertandingan. Skor 3-2 untuk Kabomania Muda menjadi kunci pengaman status sebagai pemuncak klasemen sementara JPL. (TIE)

Tampilkan Lainnya

Artikel Lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button