
AnakBola – Turnamen sepak bola Kertasari Cup III sudah memasuki putaran kedua. Tontonan memikat disuguhkan pada laga pembuka babak 16 besar yang mempertemukan tim asal kabupaten Pemalang, Banjarmulya Selection dan Mejabung FC Tegal.
Bertanding di Stadion Perkasa Kertasari, kecamatan Suradadi, kabupaten Tegal, Selasa (12/9/2023) penggawa Banjarmulya tampil percaya diri. Efektif dalam memanfaatkan peluang yang tercipta Dedi Ma’arif dan kawan-kawan menyudahi perlawanan Mejabung dengan kemenangan 3-0.
Ranto menjadi pahlawan bagi tim yang diasuh Coach Fatkhu Rozak ini. Sebanyak 3 gol diborong oleh pemain ini untuk memuluskan jalan timnya ke perempat final. (RED)