
AnakBola – Kompetisi usia muda, Piala Soeratin U-15 Askab PSSI Kediri sudah memasuki babak perempat final. Pandangan penonton akan tertuju pada pertandingan seru Al Fath FC Kediri melawan Angsa Putih Lapangan Ngino, Plemahan, kabupaten Kediri, Jumat (8/12/2023), pukul 14.00 WIB.
Partai laga ini bahkan disebut sebagai ‘final kepagian’. Istilah tersebut mencuat lantaran kedua tim merupakan finalis Piala Soeratin region Kediri edisi lalu. Tak ayal konsistensi penampilan mereka menjadi kunci buat mengamankan satu tempat di semifinal. (RED)