Lintas Bola

Pertahankan Sentuhan Magis, Marelan Boys Hadapi Tajir di Laga Uji Coba

AnakBola – Marelan Boys FC kembali mengasah skill mereka dalam laga uji coba yang penuh antusias melawan Tajir FC. Pertandingan ini menjadi ajang bagi Deway dan kawan-kawan untuk mempertahankan sentuhan magis mereka dalam mengolah ‘si kulit bundar’.

Laga yang digelar di Lapangan Satria Porta, Tanjung Mulia, kota Medan, Minggu (6/10/2024) sore diharapkan bisa menjaga performa dan ritme permainan mereka sebelum memasuki kompetisi atau turnamen yang lebih besar.

Di bawah kepemimpinan Deway selaku kapten tim yang berpengalaman, Marelan Boys bertekad menunjukkan permainan yang memikat. Mereka ingin memastikan bahwa setiap umpan, dribble, dan eksekusi gol tetap berada di level tertinggi. (RED)

Baca Juga:  Friendly Match: Marelan Boys FC vs FGraphy FC
Tampilkan Lainnya

Artikel Lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button