
anakbola.net – Persip Pesanggaran Putri sukses meraih kemenangan di laga persahabatan (friendly match) bertajuk Ngabuburit Games. Bertanding di Yosomulyo City Stadium, kabupaten Banyuwangi, Senin (19/4), pukul 16:30 WIB, tim yang diarsiteki Dirga Aditya ini menyudahi perlawanan Putra Candi Ladys dengan skor 2-1.

Pemain Persebaya Putri Feni Norrahmah yang menjadi Bintang Tamu Persip berhasil menjaringkan satu gol pada pertandingan ini. Sedangkan gol lainnya dicetak oleh Sherly. Sementara gol semata wayang Candi Ladys tercipta akibat blunder yang dilakukan oleh Felisa Ayu, penjaga gawang Persip. (RED)