Berita

Satu Pemain Swadiri FC Lolos Seleksi Akademi PSM Regional Makassar

anakbola.net – Seleksi Akademi PSM 2021 regional Makassar telah rampung pada Sabtu (3/7). Selanjutnya PSM masih akan menggelar seleksi di kota Palu pada tanggal 5-7 Juli mendatang. Dari wilayah Makassar, Swadiri FC menempatkan satu wakilnya di kelompok usia U-16, yakni Arjuna Wahyudi. Dengan demikian Arjuna berhak mengikuti tahap penyaringan akhir di Mamuju.

Pelatih Swadiri FC Ahmad mengaku gembira atas pencapaian anak asuhnya di ajang ini. Ia berharap Arjuna bisa masuk akademi PSM Makassar dan meningkatkan kemampuannya sebagai pesepakbola. Tak lupa Ahmad juga memotivasi anak-anak didik lainnya yang terhenti di fase awal.

Arjuna Wahyudi. (Foto: Dok. Akademi PSM)

“Kepada Arjuna, saya berpesan agar terus berlatih dan tetap rendah hati. Kemudian jangan cepat puas dengan hasil ini. Sedangkan bagi pemain yang belum lolos, harus tetap semangat dan jangan kasih kendor,” ujarnya. (RED)

Baca Juga:  Gabsis Sambas Tanpa Cela, Menyusuri Jalan Menuju Final Piala Soeratin U-17 Kalbar!
Tampilkan Lainnya

Artikel Lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button